Home » , » Coretan Senja Merindu Oleh Eko Putra Ngudiraharjo

Coretan Senja Merindu Oleh Eko Putra Ngudiraharjo

CORETAN SENJA MERINDU
Oleh Eko Putra Ngudiraharjo

Puisi tertuju dari senja di tempatku.
Untuk masa sebelum malam langit tempatmu.
Dari malam yang membisukanku.
Untuk waktu yang gelap menyepikanmu.
Tentang rinduku padamu wahai serpihan rusuk tertuju menyatu ragaku.
Dari nyanyi hatiku pengusir cermin berkaca di matamu.
"..Hapus lukis air di rautmu,aku tau kaupun merinduku.."
ungkap puisiku menyapu lukis itu.

Karat malam menikam.
Tersungkur sudah senja menyalam.
Dan mulai ku hujamkan tinta hitam.
Membentuk bait sajak menyulam.

"..Rintih kertas bercerita apa kali ini?" bisik hati ingin memulai.

Tersirat di benak tentangmu rindu memekik.
Seperti senja yang bertelanjang mimik.
"...Kau akan mulai rindu saat ini,dan saat aku memejamkan mataku,kau hanya seperti masa yang terkalahkan suara jangkrik..."

"...Berceritalah malam, aku ingin sandarkan sejenak lelah siang yang tadi mengurung gelapmu.."tambah senja mengalah.

Di antara pertempuran dua masa datang dan berlalu. Aku membisu menggulung kanvas hatiku, dan tercecer ungkap jiwaku..
"...Waktu akan selalu memulai dan tertuju, dan aku hanya pembonceng menyirat sepi rinduku di tengah pagi, siang, senja hingga malamku.."

Serumpun pilu membangkitkan rinduku.
Dahaga kalbu akan selalu menunggu hadirmu.
Terseok sudah seolah pikiranku.
Membentuk beku kaku jiwaku.

Sontak aku tertegun.
Wajahmu nan ayu berayun.
Menggoda benak untuk melantun.
Merapuhkan jejak-jejak mengalun.

Aku menunggumu di antara sepi.
Bias rona malam yang menggrogoti, aku menantimu di tepian dehidrasi.
Di tengah lautan biru hati.
Pantaskah aku di sini?
Tepatkah aku berdiri?
Meski terkoyak masa berganti.
Aku yakin dengan menanti.
Ku tunggu hingga kau merapat hati.

"...Malam, maukah berbagi sayap dinginmu...?, aku ingin berselimut rindu dan memeluk hangat senyum dari jauh kekasihku..." ragu hati menyampaikan tanyaku.

Sunyi memeluk ranting.
Meraba gelap tak terusir.
Sendu terdengar kering.
Menyayat hati mengukir.

Bertepuk kedua bibir.
Tertetes kaca berbulir.
Kosong menghempas jiwa.
Sepi melepas kata..
"temui aku dalam mimpi dan ku beri jawab atas rasa"

detik terhitung menuju.
Menit menunjuk beku.
Hingga datang semua dalam ragu.
Masa berlalu dalam bisu.
Jawab akan tanya tak ku temu.
Hanya tatap kosong tertuju.
Hanya detak waktu.
Hanya semu masa itu.

Kunang datanglah..
Ceritakan kisah..
Tentang gelap yang kau belah.
Tentang terbangmu yang tanpa resah.

"..Kunang - kunang bawakan rinduku di antara redup terbangmu menuju dia yang jauh tak tersentuh."

pagi kembali datang mencabik mimpi yang ku karang.
Melepas sepiku membawa kembali rinduku.
"siang tertuju...,tuntun aku melawan rinduku hingga senja berbatas malam" galau selongsong mimpi menjauhi.

Jejak-jejak lampau mengorek janji.
Jauhmu tak mampu ku dekati.
Membentuk ungkap hati,menuntun setengah telanjang sang puisi.
Merangkul setiap kata,menyusun sajak tak berbunyi.
"..Ya, semua telah rapi tersusun di hati, hingga senja kembali untuk ku setubuhi, hingga gelap hinggap lagi, semua hanya tertulis dalam bait mengeram di antara enam benua perasa tertera di raga menjiwai...Dapatkan kusentuh benua ke tujuh?"

di negeri sebrang engkau kini.
Menapakkan mimpi dan ingin yang tertepati.
Aku menanti dengan setiap hambar sepi.
Dan bergenggam janji saat kau tiba nanti.

Tak sadar senja kembali membaca.
Untuk menulis cerita dalam kata.
"..Senja sisakan sedikit tempat untuk coretanku.." pintaku saat senja mulai terluka.

Garis jingga berkarya.
Membentuk bias bermata.
Melukis indah surga dunia.
Menjatuhkan daun tanpa sayat sengaja.

"..Butir hujan tersambut cawan hampa,membentuk bunyi bertempo rasa,nada sempurna dari dunia.." kata hati bersambung.

Berhenti sudah tangis langit.
Mengering sudah hamparan luas biru berbukit.
Hanya mengenal pagi.
Saat jauh terlewati mimpi.
Aku bangkit dalam tutur tersadar rindu ini,
"..Menunggumu terbang datang kesini ketika kau selesaikan membaca puisiku,terbanglah aku telah siap dengan benang hati terikat di ujung anak panah cinta yang mampu membuatmu tersenyum saat ini.."

aku ingin melambai dalam bunga terlelapku.
Membawamu hingga tersadarku.
Meski hampa tergenggam igauku.
"..Apa salah jika jarak mampu ku tempuh dengan pejam mata ini.."
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

puisi menarik

 
Support : Creating Website | Johny Template | Maskolis | Johny Portal | Johny Magazine | Johny News | Johny Demosite
Copyright © 2011. KUMPULAN PUISI - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger